Minggu, 21 Juni 2009

Pariwisata dan Budaya; Anak Tiri Pemerintah(1)

Tidak bisa dipungkiri bahwa indonesia merupakan negara yang penuh anugerah mulai pertanian hingga bahan baku industri semuanya ada dalam negeri ini, bahkan ketika belanda menjajah dan mengambil seluruh sumberdaya indonesia selama 350 tahun pun sampai sekarang sumberdaya tersebut tidak ada habisnya. namun penjajahan jaman dulu telah berubah dengan tidak mengambil sumberdaya indonesia dengan cara menjajah, namun dengan cara memanfaatkan keserakahan para pemimpin kita
Dengan dalih memajukan perekonomian indonesia, alur industrialisasi yang dikelola oleh para pengusaha indonesia namun tatap dikontrol oleh penguasa asing tetap manjamur di negeri ini. Mengapa mereka selalu meyakinkan pemerintah dan pemerintah pun seperti harus menuruti kemauan mereka menyatakan bahwa tolak ukur indonesia dianggap berhasil dimata dunia hanya lewat kemajuan industri??? Namun itulah kenyataannya seolah-olah tanpa industri negara ini akan menjadi mati
Negeri ini kaya akan warisan budaya dan gemerlapnya alam indonesia.namun pernahkah kita bangga akan budaya dan alam indonesia ini?? selama 32 tahun rezim soeharto mendikte bahwa industri adalah satu-satunya jalan. pernahkah kita berpikir bahwa seluruh daerah berpotensi untuk menjadi objek pariwisata yang berkelas internasial??
masyarakat pun seolah-olah telah pesimis bahwa budaya dan pariwisata tidak akan menjadikan indonesia maju. namun dengan kita intens memajukan dan mempromosikan pariwisata dan budaya khas indonesia selai menjadi jatidiri bangsa indonesia juga menjadi pintu masuk bagi orang asing untuk menghormati indonesia
Kita tidak lupa dengan klaim negara tetangga bahwa kesenian kita termasuk kesenian mereka, hal tersebut telah menjadi contoh bahwa budaya tidak dianggap sebagai warisan bangsa indonsia sebagai jatidiri oleh para penguasa indonesia sekarang. Tak luput juga hilangnya pulai sipadan dan ligitan. dua plau tersebut juga menyimpan potensi pariwisata yang berkelas internasional
mengapa kita tidak pernah mencontoh bagaimana pengelolaan budaya dan pariwisata di Bali?? Pada pulau bali devisa terbesar dan membuat pulau tersebut terkenal sampai ke mancanegara adalah lewat budaya dan pariwisata. saat ini pemerintah hanya puas dan menjadikan bali sebagi satu-satunya wisata yang dilihat dunia internasional semua even internasional di gelar disana. namun pernahkah pemerintah memperhatikan daerah wisata yang berpotensi bisa menjadi seperti pulau bali?? Rasanaya tidakk
lihatlah pulau lombok dengan dengan pesona alam yang mirip pulau bali namun sama sekali tidak disentuh oleh pemerintah pusat, pulau di daerah sulawesi yang kaya akan keragaan lautnya, pernahkah pemerintah kita memperhatikan dan mengoptimalkan seperti yang ada di bali........(bersambung)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar